Ka TK Telkom Buah Batu  bersama Bunda PAUD Kota BandungTK Telkom Buah Batu yang beralamat di Jl BKR no. 11, hari ini Minggu 19 Februari 2017 meluncurkan brand barunya dengan nama TK Telkom Buah Batu. Lembaga PAUD ini  telah berdiri sejak tahun 2017 dulu bernama TK Sandhy Putra . Yayasan Pendidikan Telkom sebagai lembaga yang menaungi TK Telkom Buah Batu memiliki kantor Pusat di Bandung dan saat ini mengelola 49 sekolah dari tingkat PAUD, SD, SMP, SMA dan SMK, ditambah 3 Perguruan Tinggi yang tersebar di seluruh Indonesia.  Bunda PAUD Kota Bandung Ibu Atalia Ridwan Kamil hadir dan mengamati sentra-sentra kelas  sekaligus meresmikan Rebrand TK Telkom Buah Batu.  Puncak acaranya adalah ketika   prasasti Islamic Integrated Early Childhood Education ditandatangini oleh  Bunda PAUD Kota Bandung dan   Ketua Yayasan Pendidikan Telkom.

Bunda PAUD mengajak para orang tua yang hadir dalam acara tersebut untuk tidak memaksakan anaknya usia TK bisa untuk bisa membaca dan menulis karena anak-anak harus berkembang sesuai usianya. Istri Ridwan Kamil ini juga melarang orang tua memaksakan prestasi anak agar sama dengan temannya karena anak-anak itu adalah mahkluk yang unik, kemampuan anak berbeda- beda antara anak satu dengan lainnya. Sebagai orang tua tugasnya adalah memberikan bimbingan agar anak-anak dalam usia golden age bisa secara optimal menyerap nilai-nilai yang positif untuk pertumbuhannya di masa depan. Secara khusus Atalia Ridwan Kamil juga menilai bahwa TK Telkom Buah Batu telah lengkap menjadi PAUD Terpadu karena telah memenuhi layanan TK, KB, TPA dan SPS (Satuan Paud Sejenis).

Sementara sambutannya Ketua Yayasan Pendidikan Telkom  Ir. Dwi S. Purnomo, M.M, orang nomor satu di YPT ini  menyampaikan bahwa saat ini Yayasan Pendidikan Telkom memiliki 49 Lemikdasmen dan 3 Lemdikti, khusus PAUD adalah bagian dr 32 PAUD dr Medan sd Jayapura  dan 5 diantaranya ada di tatar Sunda ini. Dari 5 TK/PAUD yang dimiliki YPT ternyata hanya 1 yang berlokasi di Kota Bandung.  Secara bertahap TK yang berada di bawah YPT akan direbrand menjadi TK TELKOM karena sebagian besar masih menggunakan nama TK Sandhy Putra. Penggunaan brand baru ini tentu saja akan diawali dengan perbaikan guru, kualitas layanan dan kualitas pembelajaran.

Dalam laporan kepada Bunda Paud dan Undangan yang hadir  Lucia Tyagita Rani , M.Hum – Kepala TK  Telkom Buah Batu, acara hari ini adalah rangkaian dari kegiatan rebrand TK Telkom Buah Batu menjadi premium schools yg mengedepankan pembelajaran yg berbasis pada Anak, penanaman & pengembangan karakter Islami yg juga membentuk anak2 Bandung yg cageur, bageur, Pinter, singer, bener. Sudah sejak tahun lalu TK ini telah mengadakan acara acara parenting dan di tahun ini akan diperkuat lagi dengan family day Oleh Kang Oyas dgn tema Bermain asik bersama ayah-bunda.

Ucapan terima kasih utk bunda PAUD Kota Bandung yg sudah berkunjung ke TK Buah Batu disampaikan secara khusus oleh Kepala TK ini. Harapannya TK Buah Batu sebagai lembaga pendidikan anak usia dini dapat bersinergi dengan program2 PAUD khususnya di Kota Bandung. Dalam  Program Reborn & Rebrand TK Telkom Buahbatu, Kepala sekolah mengakui perhatian YPT begitu besar karena yayasan  menunjukkan konsen dalam meningkatkan kualitas layanan Pendidikan dalam mencapai visi dan misi yayasan dengan tagline Building the Civilization melalui pendekatan pembentukan karakter unggul peserta didik melalui kearifan lokal.

Acara ini juga dimeriahkan dengan Lomba Mewarnai dan Menyanyi yang bekerja sama dengan Music Land selaku mitra TK Buah Batu dalam bidang seni musik. Hadir dalam acara selain jajaran Pendidikan Nasional Kota Bandung juga jajaran organisasi yang digerakkan Bunda Paud Bandung yaitu  organisasi PKK, Himpaudi, IGTKI dan GOPTKI, hadir juga pejabat Telkom wilayah Bandung (BR)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hubungi kami